Author Topic: Mac OS Diserang Antivirus Palsu  (Read 5846 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline Yanto.Chiang

  • Avast Evangelist
  • Super Poster
  • ***
  • Posts: 1371
  • Soli Deo Gloria
    • PT Garuda Sinatriya Globalindo
Mac OS Diserang Antivirus Palsu
« on: June 28, 2011, 09:11:21 AM »
Dear All,

Sekedar ingin berbagi, terutama para pengguna MaC OS karena telah berkembang sejenis Antivirus palsu.

Quote
Jika Anda para pengguna komputer dengan platform Mac OS di Indonesia, harap berhati-hati. Sebab sejak Mei hingga saat ini telah terdeteksi serangan Rogue Antivirus yang menginfeksi para pengguna Mac OS.

Salah satu varian Rogue Antivirus yang terdeteksi merupakan salah satu dari varian Mac Defender yaitu Mac Security atau Trojan.Fakealert20856. Rogue Antivirus sesungguhnya sudah ada sejak 2006, tetapi mulai menyebar dan berkembang pada tahun 2008.

Hingga kini varian Rogue Antivirus sudah mencapai ratusan jenis varian yang menginfeksi jutaan pengguna komputer dengan OS Windows di seluruh dunia. Untuk pengguna Mac OS, pada tahun 2008 juga pernah teridentifikasi varian Rogue Antivirus dengan nama MacSweeper dan iMunizator

Ringkasan berita dikutip dari : http://www.detikinet.com/read/2011/06/27/152758/1669582/323/mac-os-diserang-antivirus-palsu

Tetap proteksi MaC OS anda dengan antivirus, untuk menghindari adanya serangan jenis variant tersebut.

Semoga bermanfaat,
Yanto Chiang | IT Security Consultants | AVAST Premium Security | GarudaSinatriya